Monday, January 16, 2017

MUKHOYYAM AL-QUR'AN (MQ) SDIT ALI BIN ABI THALIB season-II

MUKHOYYAM AL-QUR'AN (MQ) SDIT ALI BIN ABI THALIB Season-II
(Sukses menggapai Romadlon bersama Al-Qur’an”)



Segala puji bagi Allah Subahanahu wa Ta’ala yang telah menurunkan Al-Qur’an sebagai cahaya dan pedoman hidup bagi kita semua. Shalawat serta salam semoga selalu tercurah kepada Rasulullah Muhammad Shalallahu ‘Alaihi wa Sallam, suri tauladan utama bagi umatnya yang memiliki akhlak berupa Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari, beserta keluarga, sahabat, tabi’in, dan pengikutnya hingga akhir zaman.
SDIT Ali Bin Abi Thalib yang lebih akrab dengan singkatan SDIT Abatha, merupakan suatu lembaga pendidikan yang hadir dengan membawa misi-misi keislaman. Masih selalu konsisten dengan azam dan cita-citanya membentuk generasi sholih/sholihah yang cerdas, berakhlaqul karimah serta membekali mereka dengan kalam-kalam Allah (Al-Qur’an), semangat yang selalu diserukan, yakni lulus SDIT ABATHA minimal mempunyai hafalan 5 juz Al-Qur’an, dan selalu memotivasi mereka agar mereka terus menghafalkan Al-Qur’an hingga sempurna 30 juz. Amin. Karena kami yakin tidak akan pernah rugi orang-orang yang hafal Al-Qur’an. Pasti akan selalu diliputi keberkahan-keberkahan di dalamnya. 
Sebagai salah satu bukti konsistennya terhadap SDIT ABATHA hafalan Al-Qur’an ialah melalui kegiatan Mukhoyyam Al-Qur’an ini. Ini adalah kali kedua SDIT ABATHA mengadakan Mukhoyyam Al-Qur’an. Mukhoyyam Al-Qur’an kali ini sangat istimewa karena bertepatan dengan bulan suci romadlon. Bulan yang ditunggu-tunggu seluruh umat muslim di dunia. Selalu berinteraksi dengan Al-Qur’an di bulan yang mulia ini, subhanallah tak bisa dibayangkan lagi besarnya pahala yang akan diperoleh semua peserta Mukhoyyam Al-Qur’an ini, dan juga bagi ikhwah fillah di manapun berada yang ingin berinfaq untuk acara Mukhoyyam Al-Qur’an ini. Harapan kami di agenda Mukhoyyam Al-Qur’an SDIT ABATHA yang kedua ini lebih baik dari pada yang sebelumnya, dari segi kualitas, teknis dan maupun segi profesional segenap pihak-pihak yang terlibat di dalamnya.


 Deskripsi Kegiatan
Kegiatan ini berupa pembiasaan peserta untuk berinteraksi secara intensif dengan Al-Qur’an seperti : setoran hafalan kepada ustadz/ustadzah, pemberian taujih oleh ustadz/ustadzah, qiyamul lail, pembiasaan islami, dll.

Tujuan Kegiatan
Kegiatan ini bertujuan untuk:
  1. menciptakan asy-syu’ur Al-Qur’ani (perasaan qur’ani) pada peserta,
  2. menanamkan semangat untuk memperbanyak tilawatil Qur’an,
  3. membentuk fikrah untuk menjadi seorang hafizhul Qur’an,
  4. menjalankan Qiyamul Lail sebagai salah satu sarana berinteraksi dengan Al-Qur’an,
  5. mengenalkan waktu-waktu terbaik untuk berinteraksi dengan Al-Qur’an.

Sasaran Kegiatan
Sasaran peserta kegiatan ini adalah siswa & siswi kelas 2, 3 & 4 SDIT ALI BIN ABI THALIB.

Waktu dan Tempat
Hari, tanggal         : senin, 13 juni 2016 s/d sabtu, 18 juni 2016
Tempat                  : SDIT ALI BIN ABI THALIB
  
Bentuk Kegiatan
  1. Pemberian Taujih
  2. Pemberian motivasi menghafal Al-Qur’an
  3. Qiyamul Lail
  4. Agenda Bersama Al-Qur’an
a.    Menghafal Al-Qu’an 
b.  Menyetorakan hafalan Al-Qur’an. 

No comments:

Post a Comment